Partai Garda Perubahan Indonesia (Garuda) mendaftar sebagai Partai Politik Calon Peserta Pemilu Tahun 2024, Rabu (3/8/2022) di kantor KPU. Pendaftaran dilakukan oleh Ketua Umum Ahmad Ridha Sabana didampingi Sekjen Yohanna Murtika dan Wakil Ketua Umum Amanda, pada pukul 14.17 WIB.
Delegasi partai disambut oleh Sekretaris Jenderal KPU Bernad Dermawan Sutrisno, didampingi Deputi Bidang Dukungan Teknis Eberta Kawima, dan diterima oleh Ketua KPU Hasyim Asy'ari, Anggota KPU Idham Holik, August Mellaz, Mochammad Afifuddin, Betty Epsilon Idroos, Yulianto Sudrajat dan Parsadaan Harahap, serta disaksikan oleh Bawaslu, dan Komisi Informasi Pusat.
Turut hadir dari Partai Garuda di Ruang Rapat Utama Gedung KPU, Ketua I Faisal, Ketua III Doni Saputra, Wakil Sekjen Sulis, Bendahara Umum Faiz Rozi, Ketua Banten Ade Kodratullah, Ketua DPD Kaltim Sumaria, Ketum DPD Jabar Wida, dan Media Partai Taufik.
#KPUMelayani
#PemiluSerentak2024
August Mellaz
Idham holik
Yulianto Sudrajat
Afif Afifuddin
Bernad Dermawan Sutrisno
Eberta Kawima
Bawaslu RI
Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu Republik Indonesia